Pengertian IP Address, Fungsi, Dan Kelas IP Address

Pengertian IP Address, Dan Kelas IP Address 

     Menurut Alhasan Alamat IP (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antara 32 bit sampai 128 bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan internet. Dan kelas IP Address saat ini memiliki 5 kelas :
 
1.Kelas A 
     Kelas A memiliki hingga 126 jaringan, dan memiliki jumlah IP Address hingga 16.777.214. Pada bit pertama diberikan angka 0 sampai dengan 127. 
2.Kelas B 
     Kelas B memiliki hingga 16.384 jaringan, dan memiliki jumlah IP Address hingga 65.534, Pada bit pertama diberikan angka 128 sampai dengan 191.
3.Kelas C 
     Kelas C memiliki jumlah IP Address hingga 254 jaringan, kelas C memiliki hingga 2.097.152 jaringan, dan Pada bit pertama diberikan angka 192sampai dengan 223 Pada 3 bit pertama, diberikan angka 110.
4.Kelas D 
     Empat bit pertama di dalam IP kelas D selalu diset ke bilangan biner 1110. 28 bit sisanya digunakan sebagai alamat yang dapat digunakan untuk mengenali host. Pada bit pertama diberikan angka 224 sampai dengan 239.
5.Kelas E 
     Empat bit pertama selalu diset kepada bilangan biner 1111. 28 bit sisanya digunakan sebagai alamat yang dapat digunakan untuk mengenali host. Pada bit pertama diberikan angka 240 sampai dengan 255.

     Menurut Riansa Putra IP Address (Internet Protocol Address atau sering disingkat IP) adalah deretan angka biner antar 32-bit sampai 128-bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan internet. Dan IP address dibagi menjadi lima kelas, A sampai E, yaitu :

1.Kelas A
     IP address kelas ini diberikan kepada suatu jaringan yang berukuran sangat besar, yang pada tiap jaringannya terdapat sekitar 16 juta host.
2.Kelas B
     IP address kelas ini diberikan kepada jaringan dengan ukuran sedang-besar.  
3.Kelas C
     IP kelas ini dialokasikan untuk jaringan berukuran kecil.
4.Kelas D
     Digunakan sebagai alamat multicast yaitu sejumlah komputer memakai bersama suatu aplikasi.
5.Kelas E
     Dialokasikan untuk keperluan eksperimental.

     Menurut Bhimantoro Suryo Alamat IP (Internet Protocol Address) adalah deretan angka biner antar 32-bit sampai 128-bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer host dalam jaringan Internet. Kelas- kelas IP Address dibagi menjadi 5 : 

1.Kelas A 
     mempunyai range antara 0.0.0.0 sampai 127.255.255.255.
2.Kelas B 
     mempunyai range antara 128.0.0.0 sampai 191.255.255.255.
3.Kelas C 
     mempunyai range antara 192.0.0.0 sampai 223.255.255.255.
4.Kelas D 
     mempunyai range antara 224.0.0.0 sampai 239.255.255.255.
5.Kelas E 
     mempunyai range antara 240.0.0.0 sampai 254.255.255.255.

     Menurut Crisha Dharmayansyah IP address digunakan sebagai alamat dalam hubungan antar host di internet sehingga merupakan sebuah sistem komunikasi yang universal karena merupakan metode pengalamatan yang telah diterima di seluruh dunia. Kelas-kelas IP Address dibagi menjadi lima:

1.Kelas A 
     Digunakan untuk jaringan WAN, Ip address nya pada bagian pertama antara 0-127,  dan yang merupakan Net ID nya yaitu 1 bagian yang pertama. Subnet mask nya 255.0.0.0.  
2.Kelas B 
     Biasanya digunakan untuk jaringan MAN, Ip address nya pada bagian pertama antara 128-191, dan yang merupakan network ID nya yaitu 2 bagian pertama. Subnet masknya 255.255.0.0.
3.Kelas C 

     Biasanya digunakan untuk jaringan LAN, Ip address nya pada bagian pertama antara 192-223, dan yang merupakan network ID nya yaitu 3 bagian pertama. Subnet masknya 255.255.255.0.
4.Kelas D  

     Biasanya digunakan untuk keperluan multicasting. IP address nya pada bagian pertama antara 224-247. Dalam multicasting tidak dikenal network ID dan host ID.
5.Kelas E  
     Biasanya digunakan untuk keperluan umum. IP address nya pada bagian pertama antara 248-255.

     Menurut Jannah IP Adress merupakan deretan bilangan biner di antara 32 bit hingga 128 bit yang dipakai sebagai media untuk mengidentifikasi untuk setiap perangkat komputer yang terhubung pada jaringan komputer (intranet / internet). Kelas-kelas IP Address dibagi menjadi lima, yaitu :

 
1.Kelas A
    IP Address kelas A digunakan untuk sedikit jaringan dengan jumlah host yang sangat banyak.
2.Kelas B
     IP Address kelas B digunakan pada jaringan yang berukuran sedikit lebih besar / sedang dari IP Address kelas A.  Network IP kelas B biasanya mampu menampung sekitar 65.000 an host.
3.Kelas C
    IP Address kelas C memiliki kemampuan yang paling besar dibandingkan dengan dua kelas yang sebelumnya. Tiga bit pertama IP Address kelas C selalu berisi 111 dengan 21 bit berikutnya.

4.Kelas D
     Kelas D adalah ruang alamat multicasKelas ini digunakan untuk keperluan Multicasting.

5.Kelas E
     Kelas E adalah ruang alamat yang dicadangkan untuk keperluan eksperimental.
     
     Dari kelima sumber diatas dapat kita ketahui bahwa IP Address ialah merupakan deretan biner yang diantara 32 bit hingga 128 bit yang dipakai sebagai alamat identifikasi untuk tiap komputer. IP Address juga dibagi menjadi 2 yaitu : IPv4 dan IPv6. IP Address memiliki 5 kelas yaitu kelas A, B, C, D, dan E.


Daftar Pustaka

Alhasan. 2019. Pengertian IP Address, Fungsi, Jenis, Dan Kelas IP Address.  
     https://alhasan77.blogspot.com/2018/07/pengertian-ip-address-fungsi-jenis-dan.html 
     diakses pada 16 Januari 2019 pukul 09:38 WIB.

Saputra, Rian. 2019. Pengertian IP Address dan Fungsinya.   
     http://riansaputraacm.blogspot.com/2012/09/pengertian-ip-address-dan-fungsinya.html 
     diakses pada 16 Januari 2019 pukul 09:40 WIB.

Suryo, Bhimantoro. 2019. Pengertian IP Address, Fungsi, Jenis, Dan Kelas IP Address.
    http://bhimantorosuryo.blogspot.com/2015/08/pengertian-ip-address-kelas-jenis dan.html 
    diakses pada 16 Januari 2019 pukul 09:41 WIB.

Dharmayansyah, Chrish. 2019. Pengertian IP Address dan Kelas-kelasnya. 
    http://chrishadharmansyah.blogspot.com/2015/02/pengertian-ip-address-beserta-
    kelas.html diakses pada 16 Januari 2019 pukul 09:44 WIB.

Jannah. 2019. Pengertian IP Address, Fungsi IP Address, dan Kelas-kelasnya.  
    http://jannahq99.blogspot.com/2017/01/pengertian-ip-address-fungsi-ip-address.html 
    diakses pada 16 Januari 2019 pukul 09:46 WIB.


 


No comments:
Write komentar